Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tips Agar Bisa Membuat Video Youtube Sendiri

Menjadi seorang Vlogger atau Youtuber tentu banyak hal yang perlu dipersiapkan, dari beberapa peralatan hingga software pendukung lainnya yang biasa digunakan untuk membuat video.

Beda dengan seorang blogger yang hanya perlu menuliskan idenya dalam sebuah artikel dan diposting ke weblog atau website tugasnya pun beres.

Seorang vlogger terutama yang ingin mandiri dalam memanajemen channelnya di youtube tentu harus memiliki beberapa hal yang diperlukan selain motivasi dan semangat.
youtube
Oleh karena itu matahaya.com dalam kesempatan ini akan berbagi tips dan cara bagi calon vlogger atau vlogger pemula supaya bisa membuat video youtubenya sendiri tanpa minta tolong atau menyewa jasa.

Berikut beberapa Tips yang perlu dimiliki oleh setiap Vlogger terutama Vlogger Pemula.

Pertama: Persiapkan Tujuanmu dengan Matang

Tahap ini, adalah kita harus benar-benar mempersiapkan segala sesuatunya dengan matang. Terutama tema VLOG kita dan Mental sebagai seorang Vlogger.

Karena suatu saat kita akan memiliki banyak Fans dan juga Hatter. Sebisa mungkin sebagai seorang Vlogger kita telah siap dari segi mental untuk bisa berkomunikasi dan berhubungan dengan mereka dan mempertanggung jawabkan isi VLOG yang kita bagikan kepada mereka. Berkarya Bebas dan Bertanggung Jawab.

Ke dua: Latihan Berbicara di Depan Kamera (Cermin)

Menjadi seorang Vlogger kita akan dituntut memiliki keterampilan berbicara di depan Kamera. Hal ini sama halnya dengan keterampilan berbicara di depan umum. Bedanya bahasa yang digunakan dalam VLOG umumnya adalah bahasa sehari-hari dan tentu saja sebisa mungkin tetap sopan.
Jadi kita bisa melatih keterampilan ini dengan berbicara di depan cermin atau berbicara langsung di depan kamera kemudian merekamnya.

Hal ini dilakukan supaya kita bisa menemukan bagaimana gaya kita atau karakter yang cocok untuk kita ketika berbicara di depan kamera. Selain itu, cara sederhana ini adalah sebuah proses yang melatih diri kita untuk terbiasa berbicara di depan kamera.

Ke tiga: Nonton Juga VLOG Orang Lain

Menonton VLOG orang lain adalah salah satu proses yang sebaiknya tidak kita hindari. Sebab, dengan melihat VLOG orang lain kita akan menemukan beberapa poin penting yang dapat kita pelajari dan kita terapkan dalam VLOG yang akan kita buat nanti.

Ke empat: Mulailah dari Hal-Hal yang Kamu Suka

Membuat VLOG adalah bentuk dari ekspresi dan kreativitas dari seorang Vlogger. Oleh karena itu dengan membuat VLOG dari hal-hal yang disukai itu lebih baik ketimbang harus membuat sesuatu yang tidak disukai.

Hal ini dikarenakan hal-hal yang disukai akan lebih dipahami untuk dibicarakan ketimbang hal-hal yang kita paksakan. Dikarenakan VLOG yang dibuat nanti akan terkesan palsu atau tidak tulus.

Cara Supaya Bisa Membuat Video Youtube Sendiri

Setelah beberapa hal di atas sudah ada dalam diri anda, maka anda sudah siap untuk menjadi seorang Vlogger. Sebagai seorang Vlogger yang mandiri kita akan dituntut untuk memiliki kemampuan lain di antaranya:

1. Memiliki Kemampuan dan Tanggap dalam Memanfaatkan Kamera yang dimiliki

Sudah semestinya seorang Vlogger harus mempersiapkan alat –alat untuk Ngevlog-nya. Kamera misalnya. Tidak perlu kamera yang mahal-mahal bahkan kamera yang ada di handphone pun dapat kita gunakan untuk merekam video. Apalagi saat ini, handphone seperti smartphone dan iphone sudah banyak yang menyediakan fasilitas kamera yang lumayan mumpuni untuk merekam video bahkan di atas rata-rata dan sudah cukup berkualitas.

Semuanya tinggal dimanfaatkan dengan baik. Kita hanya perlu menyediakan beberapa pendukung yang lainnya.

Misalnya: 1. Lightin/pencahayaan untuk merekam video di dalam ruangan, 2. Microfon, untuk perekam audio atau suara. 3. Tripod atau Monopod, sebagai stabilizer kamera supaya pengambilan gambar tidak goyang, dll.

Setelah memiliki itu semua, maka kita perlu mempelajari banyak hal terutama mengenai manajemen cahaya dan sudut pengambilan gambar. Hal ini perlu dipelajari agar gambar yang kita hasilkan nanti akan menjadi lebih baik daripada hanya asal mengambil gambar.

2. Memiliki Keahlian dan Bisa Menggunakan Salah satu Software Editing Video

Pada tahap ini untuk bisa membuat video youtube sendiri secara mandiri, kita harus memiliki kemampuan atau bisa menggunakan salah satu software editing video apapun itu. 

Beberapa hal paling utama yang perlu dipelajari diantaranya:

  1. Teknik Memotong dan Menggabungkan Video, 
  2. Teknik Menambah Backsound dalam Video,
  3. Teknik Menggambungkan Audio dan Video (Menyinkronkan Audio dan Video) apabila melakukan rekaman terpisah antara suara dan video. 
  4. Teknik Tambah Text dalam Video, dan
  5. Cara Merender (Menyimpan) Video.

Oleh karena itu, untuk bisa membuat video youtube sendiri seorang Vlogger harus belajar mengedit videonya sendiri. Empat poin di atas adalah poin-poin dasar yang perlu dipelajari dalam mengedit video dengan menggunakan software apapun itu.

Misalnya: Sony Vegas, Adober Premiere Pro, dll. Jadi pelajari hal-hal dasar tersebut dan mulailah membuat video sendiri karena seiring dengan berjalannya waktu. Maka kita akan lebih banyak belajar untuk terus berkreasi dengan video-video yang kita buat.

Bagaimana caranya?

Semuanya sudah sangat mudah cukup dengan menggunakan youtube kita bisa belajar mengedit video dari beberapa Vlogger lain yang membagikan VLOG Tutorial di Channel mereka. Jadi belajarlah dan bertanya pada mereka. Lambat laun kita akan mandiri dalam membuat VLOG sendiri dan akan terus menjadi lebih baik lagi.

Mungkin hanya itu yang bisa matahaya.com tulis di postingan ini, semoga isi tulisan di atas bisa bermanfaat buat sobat. Oh… ya tetap semangat dan terus bekerja keras apabila anda benar-benar ingin menjadi seorang Vlogger atau Youtuber. Ingat BERKARYA BEBAS DAN BERTANGGUNG JAWAB.

Posting Komentar untuk "Tips Agar Bisa Membuat Video Youtube Sendiri"